Kamis, 24 Januari 2013

RAPAT ANGGOTA TAHUNAN (RAT) KOPERASI WARGA SMAN6KOTSEL.

Setelah 3 tahun didaulat untuk menjadi pengurus koperasi oleh teman-teman anggota dalam RAT 2009, akhirnya sampai juga ke penghujung masa bhakti/masa kerja kepengurusan periode 2010-2012, tepatnya 31 Desember 2012. Pada RAT 2012 yang dilaksanakan pada hari Jum'at, 25 Januari 2013 terjadi estafet kepengurusan dari pengurus lama(periode 2010-2012) ke pengurus baru (periode 2013-2015). Semoga dengan pergantian kepengurusan ini, akan lebih menigkatkan lagi kinerja koperasi, baik segi pelayanan maupun segi peningkatan pendapatan untuk seluruh anggota. Amiin...
Beberapa keberhasilan koperasi periode 2010-2011 : 
1.       Uang simpan pinjam bagi anggota dari Rp. 5.000.000,- menjadi Rp. 10.000.000,- selama 10 bulan diputuskan di RAT 2010; pada RAT 2011 diputuskan Rp. 15.000.000,- selama 15 bulan diperuntukkan bagi anggota yang penghasilan KS-nya setelah dipotong cicilan masih tersisa minimal 10% dari total penghasilannya.
2.       Modal total koperasi tahun 2010 Rp. 81.975.000,-  di tahun 2011                        Rp. 117.890.000,- dan tahun 2012 menjadi Rp. 192.705.000,-
(Prosentase kenaikan : 2010 - 2011 = 43,81%,  2011 – 2012 = 63,46%,          2010-2012 =135,05% )
3.       THR 2010 sebesar Rp. 400.000,- di tahun 2011  Rp. 500.000,-  dan tahun 2012 Rp. 600.000,-
(Prosentase kenaikan : 2010 - 2011 = 25%,  2011 – 2012 = 20%,                       2010-2012 = 50%)
4.       Jumlah SHU RAT yang dibagikan di tahun 2010 Rp. 20.975.000,- , di tahun 2011                       Rp. 22.900.000,- dan di tahun 2012 menjadi Rp. 27.415.000,-
(Prosentase kenaikan : 2010 - 2011 = 9,18%,  2011 – 2012 = 19,72%,                      2010 – 2012= 30,70%)
5.   Memiliki 5 unit usaha (sewa kantin, sewa warung foto copi&ATK, Pengadaan Seragam&buku, Pengadaan kebutuhan rumah tangga, koperasi siswa)
6.     Untuk kebersamaan dan kesejahteraan anggota dalam bentuk rekreasi ke kampung Gajah Bandung, Seragam batik, tempat catering, discount buku untuk keluarga anggota koperasi,dll. sejumlah Rp. 27.834.600,-
7.  Penyusunan AD/ART koperasi di tahun pertama ( tahun 2010) dan menetapkan Visi, Misi, Tujuan, Motto dan komitmen koperasi warga pada tahun ke-2 ( tahun 2011)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar